Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Teknik_Informatika

Ketahui Pengertian Flip-flop dan Jenis-jenisnya

Flip-Flop atau latch merupakan sirkuit elektronik yang memiliki dua arus stabil dan dapat digunakan untuk menyimpan informasi. Sebuah flip-flop merupakan multivibrator-dwistabil. Sirkuit dapat dibuat untuk mengubah arus dengan sinyal yang dimasukkan pada satu atau lebih input kontrol dan akan memiliki satu atau dua output. Ini merupakan elemen penyimpanan dasar pada Logika Sekuensial . Flip-flop dan latch merupakan bangunan penting dalam sistem elektronik digital yang digunakan pada komputer , komunikasi dan tipe lain dari sistem. Daftar Isi : Jenis-jenis Flip Flop 1. Jk Flip-flop 2. Rs Flip-flop 3. D Flip-flop 4. CRS Flip-flop 5. T Flip-flop   Jenis-jenis Flip-Flop  1. JK Flip-Flop Flip-Flop yang satu ini mempunyai 3 inputan yaitu terdiri dari : - J - K - dan Clock Kelebihan JK Flip-flop adalah tidak adanya kondisi terlarang atau yang berarti di beri berapapun inputan asalkan terdapat clock maka akan terjadi perubahan pada keluarannya / outputnya 2. RS Flip - flop RS FF ini adalah das

KONSEP IP DAN NETMASK

Pengalamatan IP TCP/IP merupakan protokol paling populer saat ini dIPakai. Salah satu aturan yang ada pada TCP/IP pengalamatan pada setiap komputer yang ada di jaringan. Pengalamatan yang ada di jaringan biasa disebut dengan IP. Nomor IP terdiri dari bilangan biner sepanjang 32 bit yang dibagi atas 4 bagian. Tiap bagian terdiri atas 8 bit. Jadi jangkauan nomor IP yang bisa digunakan adalah dari 00000000.00000000.00000000.00000000 sampai dengan 11111111.11111111.11111111.11111111. Untuk memudahkan pembacaan dan penulisan, IP Address biasanya direpresentasikan dalam bilangan desimal. Jadi, range address di atas dapat diubah menjadi address 0.0.0.0 sampai address 255.255.255.255. Nilai desimal dari IP Address inilah yang dikenal dalam pemakaian sehari-hari. Beberapa contoh IP Address adalah : 202.95.151.129 202.58.201.211 172.16.122.204 Netmask/SubNetmask Untuk pengelompokan pengalamatan, selain nomor IP dikenal juga Netmask atau subNetmask. Yang besarnya sama dengan nomor IP yaitu 32 bit

Pengertian Sistem operasi Komputer

Sistem operasi Komputer adalah perangkat lunak komputer atau software yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras dan juga operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah data yang bisa digunakan untuk mempermudah kegiatan manusia. Sistem Operasi dalam bahasa Inggrisnya disebut Operating System, atau biasa di singkat dengan OS. Sistem Operasi komputer merupakan software pada lapisan pertama yang diletakkan pada memori komputer, (memori komputer dalam hal ini ada Hardisk, bukan memory ram) pada saat komputer dinyalakan. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi Komputer berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software-software itu. Layanan inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user. Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilak

Pengertian Multiplexing, Signalling & Switching

Multiplexing Multiplexing adalah Teknik menggabungkan beberapa sinyal untuk dikirimkan secara bersamaan pada suatu kanal transmisi. Dimana perangkat yang melakukan Multiplexing disebut Multiplexer atau disebut juga dengan istilah Transceiver / Mux. Teknik multiplexing ada beberapa cara. Yang pertama, multiplexing dengan cara menata tiap informasi (suara percakapan 1 pelanggan) sedemikian rupa sehingga menempati satu alokasi frekuensi selebar sekitar 4 kHz. Teknik ini dinamakan Frequency Division Multiplexing (FDM). Teknologi ini digunakan di Indonesia hingga tahun 90-an pada jaringan telepon analog dan sistem satelit analog sebelum digantikan dengan teknologi digital. Pada tahun 2000-an ini, ide dasar FDM digunakan dalam teknologi saluran pelanggan digital yang dikenal dengan modem ADSL (asymetric digital subscriber loop). Yang kedua adalah multiplexing dengan cara tiap pelanggan menggunakan saluran secara bergantian. Teknik ini dinamakan Time Division Multiplexing (TDM). Tiap pelangga

PENGERTIAN SISTEM KOMUNIKASI SERAT OPTIK

Sistem Komunikasi Serat Optik adalah suatu sistem transmisi untuk mengirimkan data dari satu point (titik) ke point (titik) lainnya yang perambatannya menggunakan cahaya (informasi ditumpangkan pada cahaya). Elemen kunci dari sistem komunikasi optik adalah transmitter optik, kabel optic,dan receiver optik. Komponen tambahan adalah: optical amplifier, konektor,splice, kopler, dan regenerator. Kabel optik adalah salah satu elemen terpenting dalam link serat optik. Sebagai tambahan dalam melindungi serat gelas selama instalasi dan layanan, kabel berisi kawat tembagai untuk memberi daya pada amplifier atau regenerator sinyal. Seperti pada kabel tembaga, kabel serat optik dapat diinstal baik di udara, dalam duct, di bawah laut, atau dikubur langsung dalam tanah. Panjang segmen kabel terpendek, cenderung digunakan dalam duct. Untuk segmen yang lebih panjang digunakan dalam kabel udara, kubur langsung atau aplikasi bawah laut. Setelah kabel diinstal, sumber cahaya yang secara dimensi kompati

Pengertian PSTN (Public Switched Telephone Network)

PSTN  atau Public Switched Telephone Network adalah jaringan circuit-switched yang digunakan terutama untuk komunikasi suara di seluruh dunia, dengan lebih dari 800 juta pelanggan. Awalnya jaringan fixed-line analog sistem telepon, maka sekarang PSTN  hampir seluruhnya digital dan juga termasuk ponsel maupun telepon tetap. Selama lebih dari seratus tahun, PSTN  adalah satu-satunya jaringan pembawa tersedia untuk telepon. Saat ini, telepon selular melalui jaringan akses nirkabel, yang dibawa melalui jaringan saluran persegi PSTN , menjadi semakin populer. Pembawa lain jaringan untuk transmisi suara termasuk jaringan digital pelayanan terpadu (ISDN), Digital Subscriber Line (DSL), Asynchronous Transfer Mode (ATM), frame relay dan Internet VOIP. Dasar rangkaian digital pada PSTN  adalah 64-kilobit per detik saluran, yang dikenal sebagai “DS0” atau Digital Signal 0. DS0 yang juga dikenal sebagai timeslots karena mereka multiplexing bersama dalam waktu-divisi khas fashion.To membawa telepon

Komunikasi Radio | Mahasiswa Elektro

Sistem Komunikasi Radio adalah suatu sistem komunikasi yang menggunakan udara sebagai media komunikasinya. Pada sistem komunikasi radio dibutuhkan pemancar dan penerima .Pemancar adalah sumber sinyal atau getaran radio yang dipancarkan melalui antena pemancar ,sinyal radio berfrekuensi tinggi dihasilkan oleh suatu alat didalam pemancar yang disebut osilator/oscilator. Oscilator adalah rangkaian elektronika yang dapat menghasilkan getaran listrik .Oscilator dalam pemancar menghasilkan frekuensi tinggi ,frekuensi adalah banyaknya getaran dalam 1 detik ,misalnya kita mendengarkan sebuah pemancar radio yang pada fekuensi 900 Khz , artinya pemancar tersebut menghasilkan gelombang dengan 900.000 kali tiap detik. Adapun frekunsi tinggi yang dipancarkan oleh pemancar berfungsi sebagai gelombang pembawa informasi ,Sinyal pembawa  ini diperlukan agar sinyal informasi dapat mencapai jarak yang jauh ,frekuensi pembawa (carrier frecuency) dinamakan radio frekuensi /disingkat RF . Frekuensi sinyal i

Komunikasi Seluler | Mahasiswa Elektro

Sistem komunikasi seluler merupakan salah satu jenis komunikasi bergerak, yaitu suatu komunikasi antara dua buah terminal dengan salah satu atau kedua terminal berpindah tempat. Dengan adanya perpindahan tempat ini, sistem komunikasi bergerak tidak menggunakan kabel sebagai medium transmisi. Sebuah sistem komunikasi bergerak selular menggunakan sejumlah besar pemancar berdaya rendah untuk menciptakan sel (daerah geografis) layanan dasar dari sistem komunikasi nirkabel (tanpa kabel). Komunikasi selular juga dibedakan antara system komunikasi konvensional dan system komunikasi modern. Jenis-jenis Komunikasi Seluler 1. NMT (Nordic Mobile Telephone) NMT beroperasi pada 450 MHz dan menggunakan FDD (Frequency division duplex) FDMA. Kemudian NMT-F versi Perancis dari NMT900 diperkenalkan tahun 1986 dan beroperasi pada 900 MHz. Untuk jaringan MNT sampai saat ini masih beroperasi di 30 negara (2016). 2. AMPS (Analog Mobile Phone System) AMPS merupakan teknologi analog yang menggunakan FDMA (F

Mengenal Apa itu Bahasa Assembly atau Bahas Rakitan

Assembly atau dikenal juga dengan istilah bahasa rakitan ini sudah ada sejak lama. Assembly merupakan bahasa pemrograman tingkat rendah yang digunakan dalam pemrograman komputer. Sama halnya seperti bahasa pemrograman lainnya Assembly juga memudahkan manusia dalam memberikan instruksi pada kumputer tanpa harus menggunakan bahasa mesin. Komputer sebenarnya hanya memahami kode 0 dan 1 yang kita sebut dengan kode binary. Untuk melakukan sebuah perintah misalnya "10110011" dalam bahasa assembly dirubah menjadi instruksi mnemonik ADD, sehingga manusia lebih mudah untuk mengingatnya. Bisa anda bayangkan bagaimana jadinya bila tidak adanya bahasa pemrograman, tentunya akan susah untuk menghafal setiap instruksi yang terdiri dari kode binary. Bahasa ini menggunakan mnemonik untuk mewakili setiap instruksi menggantikan nilai biner atau hex. Kata mnemonik sendiri berasal dari bahasa Yunani Kuni μνημονικός ( mnēmonikos ) yang berarti memori atau berkaitan dengan memori. Dengan adanya pe